aplikasi untuk mengerjakan soal matematika

5 Aplikasi untuk Mengerjakan Soal MTK Sulit Terbaik 

Indogoodnews.comJika kamu tidak suka pelajaran yang berkaitan dengan rumus dan perhitungan maka kamu sama denganku. Hehe 

Saya lebih senang mengerjakan soal yang menganalogikan sesuatu dengan menggunakan kalimat dibandingkan harus melakukan perhitungan-perhitungan yang rumit.  

Nah solusi tepat, karena pada kesempatan kali ini kami akan berbagi aplikasi matematika yang dapat kamu unduh di Smartphone. 

Yang tentunya berguna sekali untuk menyelesaikan persoalan MTK. Penasaran apa saja aplikasi berguna untuk menyelesaikan soal MTK? 

Aplikasi penjawab soal MTK terbaik 

1. Automath Photo Calculator

Aplikasi penjawab soal mtk yang pertama adalah automath. Kamu hanya perlu mengarahkan kamera ke soal yang ingin diselesaikan lalu memotretnya.  

Secara otomatis aplikasi ini akan menyelesaikan perhitungan yang ada. Selain itu, aplikasi ini juga didukung dengan 250 rumus matematika sehingga tentu kamu tidak akan kehabisan jawaban.  

Aplikasi ini pun memikir kekurangan yaitu ketidakmampuan menyelesaikan persoalan matematika pada soal yang ditulis tangan. 

2. Photomath

Berikutnya ada aplikasi matematika yang bernama photomath. Dengan aplikasi ini kamu hanya perlu memotret soal matematika yang hendak dikerjakan kemudian aplikasi ini akan menampilkan alur dan menjelaskan proses pengerjaan soal tersebut.  

Akan tetapi aplikasi ini pun memiliki kekurangan yang sama dengan aplikasi pertama tadi, yaitu tidak bisa mengenali atau mendeteksi soal dalam bentuk tulisan. 

3. MathWay

Aplikasi ini dirancang menggunakan tampilan yang cukup simple sehingga kamu hanya perlu memasukkan soal dengan keyboard virtual.  

Aplikasi ini pun memiliki fitur yang cukup lengkap dilengkapi dengan berbagai soal matematika dasar atau paling basic. 

Misalnya saja seperti menyelesaikan soal kalkulus serta kimia yang mudah dipecahkan dengan menggunakan aplikasi ini. 

4. Malmath

Sekilas aplikasi ini memiliki tampilan yang mirip dengan kalkulator di mana dalam penggunaannya kamu hanya perlu menginput soal menggunakan keyboard virtual.  

Akan tetapi kemampuannya dalam menampilkan step by step dari alur penyelesaian soal matematika tersebut bisa dibilang top. Tali sepatu apabila kamu mencari aplikasi untuk mengerjakan dan menjawab soal MTK maka ini solusinya. 

5. Math Experts

Aplikasi ke-5 yang kami rekomendasikan ialah bernama Math Experts. Didukung dengan kelengkapan berbagai rumus mulai dari matematika fisika teknik elektro dan bahkan kimia pun disusun berdasarkan kategori tentu akan memudahkan kamu dalam menyelesaikan berbagai macam persoalan dengan mudah.  

Tak sampai di situ saja aplikasi MTK ini juga menyediakan fitur grafik untuk jenis soal tertentu. Nah jika kamu mencari aplikasi yang komplit maka mate expert ini cukup direkomendasikan untuk dipakai. Namun menurut admin tampilan aplikasi ini kurang simple jadi cocok untuk Kamu yang memang lebih suka agak rumit.  

Baca juga: cara menghasilkan uang dari aplikasi